School Info
Sunday, 24 Nov 2024
9 August 2022

Tahun Ajaran Baru 2022 Kedatangan Murid Baru SMAIT As-Syifa 100%

Tue, 9 August 2022 Read 336x Blogguru

Tahun ajaran baru 2022 telah dimulai di semua lembaga pendidikan. Semua sekolah telah menyiapkan berbagai persiapan guna menyambut tahun ajaran baru ini. Termasuk SMAIT As-Syifa yang merupakan sekolah islam terpadu dengan basis Boarding School.

Sekolah menggunakan konsep Boarding School atau asrama memiliki beberapa keuntungan. Diantaranya murid akan memperoleh pengetahuan akademik seperti pada sekolah umum dan memperoleh pendidikan agama sesuai dengan kurikulum pesantren.

Sekolah Boarding School di Tahun Ajaran Baru 2022

Di tahun ajaran baru 2022, Boarding School menjadi salah satu alternatif bagi para orangtua yang memiliki kesibukan di luar rumah. Sehingga menyebabkan orang tua tidak bisa maksimal dalam mendidik buah hatinya.

Dengan menitipkan anaknya ke sekolah dengan sistem asrama, orang tua bisa fokus dalam bekerja dan meniti karir. Sementara anak-anaknya akan dididik sehingga bisa fokus dalam belajar baik pelajaran umum serta agama.

Dari sekian banyak konsep dan model dari lembaga pendidikan yang ada di Indonesia, konsep Boarding School merupakan salah satu alternatif yang cukup efektif dalam menerapkan pendidikan karakter kepada para peserta didik.

Alasannya cukup sederhana, seperti disampaikan Ahmad Majid bahwa proses kehidupan manusia mencangkup dalam tiga ranah pendidikan. Tiga ranah pendidikan ini yaitu satuan pendidikan, keluarga dan masyarakat.

Tiga ranah pendidikan ini kemudian terintegrasi dalam satu kesatuan dimana para peserta didik tinggal, sekolah dan bergaul dalam lingkungan pendidikan sekolah berasrama. Dengan demikian proses pendidikan akan lebih terarah dan terencana dalam membangun karakter murid.

Murid Baru Menuju ke Kamar

Kelebihan Sekolah Boarding School

Bagi para orang tua yang ingin memasukkan anaknya di tahun ajaran baru 2022 ke dalam sekolah dengan konsep asrama, lembaga pendidikan dengan konsep ini memiliki beberapa kelebihan.

Sekolah Boarding School telah banyak melahirkan para alumni dengan akhlak baik dan juga agamanya. Bahkan para alumni lulus dengan predikat membanggakan sebagai Hafiz Al-Quran. Hal ini tentu menjadi kelebihan lembaga pendidikan Boarding School.

Karena telah berhasil mencetak lulusan dengan pribadi berkualitas. Para alumni dari sekolah ini juga banyak yang sukses di perguruan tinggi dengan berbagai prestasi baik secara akademik maupun non-akademik.

Pada sekolah Boarding School juga telah dilengkapi berbagai fasilitas lengkap guna menunjang segala keperluan dari para murid. Proses pendidikan yang kreatif, inovatif dan inspiratif serta terintegrasi dengan berbasis IT merupakan fasilitas dari sekolah berkonsep asrama.

SMAIT As-Syifa Sebagai Sekolah Boarding School Berupaya Membangun Karakter Murid

SMAIT As-Syifa Boarding School merupakan salah satu sekolah dengan konsep asrama yang telah meluluskan alumni hingga tersebar di berbagai perguruan tinggi. SMAIT As-Syifa merupakan salah satu sekolah berasrama dengan mengusung pendidikan karakter.

Hal ini tertuang dalam slogannya “Menjadi lembaga mandiri, profesional dan terdepan dalam mencetak generasi Rabbani”. Generasi Rabbani adalah manusia dengan memiliki pribadi keimanan, baik dan berkualitas.

Tahun ajaran baru 2022 menjadikan As-Syifa sebagai salah satu sekolah yang terus berupaya tidak hanya mendidik secara akademik melainkan mendidik para murid dengan membangun karakternya. As-Syifa Boarding School tidak hanya menjadikan sekolah sebagai sarana untuk orang tua dalam menitipkan pendidikan anak-anak mereka, namun lebih dari itu, As-Syifa Boarding School berupaya untuk mewujudkan sinergitas yang baik antara sekolah, orang tua maupun masyarakat untuk membina generasi menuju peradaban Rabbani

Program Unggulan SMAIT As-Syifa Boarding School

SMAIT As-Syifa juga memiliki beberapa program unggulan seperti Tahfidzul Quran karena telah banyak mencetak para Hafidz Quran. Program berikutnya adalah Syifest yang merupakan kegiatan tahunan melibatkan seluruh komponen murid untuk mengasah kemampuan organisasi.

Terdapat juga program ekstrakurikuler untuk mengasah kemampuan murid dalam berbagai bidang keterampilan, minat dan bakat. Program berikutnya adalah Bina Pribadi Islam yang merupakan salah satu kegiatan pembentukan karakter murid sesuai nilai-nilai Islam.

SMAIT As-Syifa juga menghadirkan pengajar dari perguruan tinggi terbaik serta memiliki etos kerja yang tinggi. Sehingga dapat melakukan pekerjaannya dengan sepenuh hati dalam mendidik para murid.

Tidak hanya menghadirkan pengajar dari perguruan tinggi terbaik, As-Syifa juga berkomitmen menghadirkan para staf sekolah yang selalu siap melayani murid dalam memenuhi kebutuhan pembelajaran.

Para orangtua juga tidak perlu khawatir memasukkan anaknya di tahun ajaran baru 2022 kedalam SMAIT As-Syifa Boarding School karena standar kurikulum dan sarana prasarana telah terakreditasi A.

Sekolah dengan fasilitas lengkap dan memadai akan menunjang berbagai kegiatan belajar dan mengajar dari para pendidik dan peserta didik. Ketersediaan pendidik berkualitas akan mampu menghasilkan para lulusan yang berkualitas juga.

SMAIT As-Syifa Boarding School telah berkomitmen untuk terus membentuk generasi berwawasan luas serta memiliki ilmu agama yang mendalam. Hal ini yang membuat pada tahun ajaran baru 2022 kedatangan murid di Assyifa mencapai 100 persen.

Another Article

This article have

0 Comment

Leave a Comment