Alhamdulillah, murid SMAIT As-Syifa Boarding School Jalancagak berhasil lolos mengikuti KSN (Kompetisi Sains Nasional) yang sebelumnya dikenal dengan nama OSN (Olimpiade Sains nasional) tingkat nasional. Murid tersebut adalah Muhammad Dhiya Ulhaq Alfatih Muhtadi, mewakili provinsi Jawa Barat bersama 86 murid dari sekolah lain menuju final KSN tingkat Nasional yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat ini. Sebagaimana kita tahu bahwa Kompetisi Sains Nasional merupakan salah satu kegiatan yang diselenggarakan oleh kemdikbud dalam rangka meningkatkan kompetisi keilmuan anak didik dalam tingkat nasional.
Perjuangan andanda Muhammad Dhiya Ulhaq Alfatih Muhtadi dimulai dengan mengikuti bimbingan intensif di sekolah bersama dengan guru pembina, kemudian mengikuti seleksi tingkat Kabupaten, dan akhirnya ananda dapat menembus final KSN Nasional mewakili Provinsi Jawa Barat bidang Kimia. Kami keluarga besar SMAIT As-Syifa Boarding School mengucapkan Barakallah, selamat atas kesuksesan ananda dapat ikut berpartisipasi mewakili Provinsi Jawa barat dalam kegiatan Kompetisi Sains Nasional.
Daftar ke SMAIT As-Syifa Boarding School Jalancagak, Klik DISINI
Semoga Allah SWT memberikan kesempatan bagi SMAIT As-Syifa Boarding School Jalancagak untuk meraih medali emas untuk pertama kali di ajang bergengsi KSN tingkat Nasional. Aamiin.
Leave a Comment